2024-07-01 23:38:14
Mamuju - Dinas Pemberdayaan Masyarakat dan Desa bersama Program Penguatan Pemerintahan dan Pembangunan Desa (P3PD) Provinsi Sulawesi Barat telah menuntaskan pelaksanaan monitoring dan evaluasi paska pelatihan tatap muka tahun 2023.
Monev paska pelatihan yang berlangsung mulai tanggal 14 Mei sampai dengan 28 Juni tahun 2024 ini bertujuan untuk melihat tujuan pelatihan dapat diaplikasikan oleh peserta di desa masing-masing, monev paska pelatihan ini menggunakan metode wawancara dan diskusi kelompok terfokus menggunakan instrumen/daftar pertanyaan terhadap peserta pelatihan tatap muka tahun 2023 sesuai panduan pelaksanaan monev pelatihan.
Dalam kesempatan kunjungan monev paska pelatihan di desa Malei kecamatan Pedongga kabupaten Pasangkayu, Sekretaris Dinas PMD bapak Dr. Andi Muhammad Yasin, M.Si. berharap responden menjawab setiap pertanyaan sesuai dengan kondisi yang ada di desa saat ini, sehingga hasil monev ini dapat dijadikan masukan untuk peningkatan kualitas pelaksanaan pelatihan dan kualitas materi pelatihan sesuai kebutuhan pemerintah dan kelembagaan desa.
Berikut jumlah desa dan responden monev paska pelatihan provinsi Sulawesi Barat sesuai jenis pelatihan :
Jenis Pelatihan | Target Desa | Realisasi Desa | Jumlah Responden |
Pelatihan Aparatur Desa Dasar | 11 | 14 | 30 |
Pelatihan Batas Desa | 26 | 27 | 67 |
Pelatihan Kerjasama Desa | 2 | 2 | 6 |
Pelatihan LKD/LAD | 2 | 4 | 8 |
Pelatihan Posyandu | 2 | 3 | 5 |
Pelatihan PKK | 2 | 3 | 8 |
Pelatihan BPD | 5 | 5 | 9 |
Untuk menindaklanjuti hasil dari pelaksanaan monev paska pelatihan ini selanjutnya akan disusun laporan monitoring pelatihan tatap muka tahun 2023 oleh tim monev pelatihan provinsi Sulawesi Barat. Laporan ini akan memuat analisis hasil monev pelatihan yang akan menjadi masukan untuk perumusan kebijakan penyelenggaraan pelatihan selanjutnya. (P3PD Sulbar)
read more 2024-11-25 07:47:48
read more 2024-11-11 09:11:18
read more 2024-11-07 10:45:33
read more 2024-11-07 10:43:36
NAMA PELATIHAN | WAKTU PELAKSANAAN | |
---|---|---|
Pelatihan Aparatur Desa Penetapan dan Penegasan Batas Desa (PPBDes) | 02 s.d 29 Oktober 2023 | |
Pelatihan Peningkatan Kapasitas Aparat Desa | 20 September s.d 05 Oktober 2023 | |
Pelatihan Badan Permusyawaratan Desa | 05 s.d 14 Oktober 2023 | |
Pelatihan Pemberdayaan Kesejahteraan Keluarga | 14 s.d 20 Oktober 2023 | |
Pelaksanaan Pelatihan Posyandu | 26 s.d 29 Oktober 2023 | |
Pelatihan Kerjasama Desa | 20 s.d 23 Oktober 2023 | |
Pelatihan Lembaga Kemasyarakatan Desa dan Lembaga Adat Desa | 23 s.d 26 Oktober 2023 |